Latest News

Cara Mengatasi Sesak Nafas Secara Alami Dan Cepat

Cara Mengatasi Sesak Nafas Secara Alami Dan Cepat


katanyadokter.com-Cara Mengatasi Sesak Nafas Secara Alami Dan Cepat-Sesak nafas atau yang disebut dengan dyspnea merupakan dimana suatu kondisi tubuh manusia akan sulit untuk bernafas, dikarnakakan kurangnya udara yang harus masuk kedalam paru-paru. Bagi orang yang sehat pernafasan terjadi disaat udara masuk ke dalam paru-paru dan dikeluarkan kembali melalui paru-paru. Prosesnya melewati berbagai oragan tubuh seperti diagfarma, paru-paru, otot di bagian dinding dada, jaringan syaraf, pusat pernafasan di otak, pembuluh darah, serta moleukul pensinyalan implus saraf. Kurangnya udara yang harus masuk kedalam tubuh membuat semua organ tersbut bekerja sangat keras sehingga menyebabkan sesak nafas terjadi.
Cara Mengatasi Sesak Nafas Secara Alami Dan Cepat
Cara Mengatasi Sesak Nafas Secara Alami Dan Cepat

Adanya sesak nafas pada tubuh manusia, bisa saja merupakan suatu tanda gejala bahwa tubuh terserang penyakit seperti asma, paru-paru, stroke, obesitas, gagal jantung, anemia, kelelahan dan adanya penyempitan jantung. Penderita sesak nafas akan membuat perubahan fisik terjadi yakni kulit menadi pucat dan kebiruan, mengalami demam, jantung berdebar hingga dapat membuat penderitanya tak sadarkan diri atau pingsan. Berikut adalah langkah awal untuk mengatasi sesak nafas secara alami dan cepat.



Cara Mengatasi Sesak Nafas


1. Lakukan Posisi Berdiri Santai

Langkah awal untuk mengatasi sesak nafas dengan cepat adalah berdiri dengan santai. Sesak nafas ini dapat terjadi kapan saja, jadi usahakan agar dapat mengontrol tubuh supaya tidak panik untuk menhadapinya. Ketika sesak nafas menyerang, anda dapat langsung berdiri dengan santai mengikuti posisi kaki yang lurus sejajar dengan bahu. Setelah itu sandarkan bagian pinggul ke dinding agar paha menjadi rilex , pertahankan posisi dada agar tetap membusung,

2. Mengatur Posisi Duduk

Sesak nafas bisa terjadi secara tiba tiba tanpa kita ketahui dulu gejala sebelumnya, bisa saja saat posisi berdiri, duduk hingga tiduran akan dapat mengalaminya. Langkah cepat mengatasi sesak nafas jika tidak sanggup untuk berdiri, dapat anda lakukan dengan cara duduk bersantai. Dengan duduk akan membuat sistem organ bekerja dengan santai dan untuk menghirup udara akan mudah dilakukan dibandingkan dengan posisi tiduran terlentang. 

3. Posisi Duduk Bersandar

Sesak nafas akan membuat semua sistem organ dalam tubuh bekerja sangat aktif sehingga mengakibatkan tubuh menjadi lemas, untuk itu anda dapat mengatasinya dengan cepat, melakukan duduk posisi bersandar pada dinding, dengan mebusungkan sedikit bagian dada akan membantu melegakan organ dalam tubuh terutama paru paru, setelah itu anda dapat menghirup udara secara perlahan lahan, dan mengeluarkanya kembali secara perlahan, melakukan cara ini akan membuat sistem organ pernafasan menjadi santai untuk bekerja kembali secara normal.

4. Mengendalikan Tingkat Stres

Salah satu faktor sesak nafas dapat terjadi dikarnakan sesorang terlalu tertekan akibat beban pikiran, sehingga membuat ia menjadi stres. Stres yang berkepanjangan akan membuat sistem organ paru-paru sulit untuk bekerja seperti biasanya dikarnakan pengaruh dari syaraf otak. Anda dapat mengatasinya cukup dengan mengurangi beban pikiran, buatlah pikiran anda menjadi lebih santai. Melupakan sress dapat anda lakukan seperti melakukan kegiatan yang bermanfaat seperti berolahraga, ber-rekreasi dengan keluarga, latihan yoga dan lain sebagainya. 

5. Berjalan Lambat Sambil Bernafas Pelan

Mengatasi sesak nafas selanjutnya, dapat anda lakukan dengan berjalan secara lambat, setelah itu hirup udara perlahan lahan usahakan jangan tergesa gesa. Dengan melakukan cara ini membuat kerja otot pada diagfarma dan paru paru kembali lagi dengan normal. Apabila keadaan tubuh sudah biasa kembali dapat anda lakukan berjalan dengan berlari kecil.

6. Latihan Pernafasan Hidung

Pada saat sesak nafas menyerang tubuh, anda dapat melakukan cara latihan pernafasan hidung. Caranya cukup menarik nafas melalui hidung dengan beberpa hitungan, setelah itu tahan udara dalam beberapa detik kemudian keluarkan secara perlahan melalui mulut. Dipercaya melakukan cara ini dapat membantu mengurangi sesak nafas hanya dengan 2 kali tarikan nafas.

7. Latihan Pernafasan Perut

Mengatasi sesak nafas dapat dilakukan dengan cara melatih pernafasan pada perut, caranya cukup mudah. Dengan meletakan jari di bawah tulang dada setelah itu ambil nafas sembari menggerakan otot pada diagfarma. Selanjutnya ambil nafas kembali melalui mulut degan perut digerakan sedikit demi sedikit. Melakukan cara ini bisa dilakuka disaat posisi sedang duduk maupun tidur terlentang.

8. Makan Perlahan

Beberapa penyakit dapat memicu terjadinya sesak nafas. Sesak nafas tidak dapat terjadi jika kita mematuhi pola hidup yang sehat dan teratur. Disarankan bagi pengidap sesak nafas ketika sedang makan haruslah secara perlahan dan santai. Mengunyah makanan dengan perlahan dapat membantu proses pencernaan pun menjadi bekerja dengan baik.

9. Menggunakan Masker

Mencegah penyakit sesak nafas dapat dilakukan dengan menggunakan masker, begitu juga yang sudah memiliki sesak nafas dapat menggunakan masker sebagai penyaring udara yang masuk ke dalam paru-paru agar tidak semakin parah dan dapat mencegah menularkan penyakit nya pada orang disekitarnya. 

10. Pemeriksaan Medis

Pada saat gejala sesak nafas akan terjadi, ada baiknya anda segera mencari pertolongan medis. Dengan melakukan pemeriksaan akan mempermudah anda mengetahui lebih jelas apa penyebab sesak nafas dapat muncul, selain itu dokter akan memberikan obat yang pasti sesuai dengan kondisi tubuh anda sehingga akan sangat aman untuk proses penyembuhanya.

11. Istirahat Yang Cukup

Bagi orang pengidap sesak nafas disarankan untuk mengontrol waktu tidur yang teratur, dikarnakan tubuh yang kurang istirahat dapat memicu sesak nafas terjadi. Waktu tidur yang baik setidaknya 8 jam pada malam hari dan itu harus terpenuhi agar tubuh tidak mudah lelah karna kurang istirahat. Jika anda merasa sangat lelah pada siang hari dapat tidur secukupnya untuk mengatasi kelelahan den mencegah sesak nafas terjadi.

12. Buah Bit

buah yang berwana merah gelap ini tumbuh di dalam tanah. Kandungan antioksdidan nya yang tingga sangat bermanfaat sekali untuk mengobati penyakit sesak nafas. Selain itu ia juga dapat membantu proses pembentukan sel darah merah pada tubuh berkat kandungan kalium, kalsium dan zat besi nya. mengonsumsi buah bit setiap hari baik untuk diolah menjadi makanan atau dibuat menjadi jus lebih praktis dalam membantu mengatasi sesak nafas.

13. Meminum Jahe

Jahe atau yang bernama ilmiahnya Zingiber officianale merupakan tumbuhan rimpang yang banyak digunakan sebagai salah satu bahan obat. yakni dapat mengobati orang pengidap sesak nafas. Kandungan antioksidan dalam jahe akan membantu mengatasi infeksi pada sistem pernafasan. Berikut adalah cara pembuatan minuman jahe untuk mengatasi sesak nafas :
  • siapkan seporong ruas jahe yang sudah bersih
  • rebus jahe dengan 2 gelas air 
  • setelah mendidih angkat dan dinginkan, baik dikonsumsi selagi hangat kemudian anda dapat menambahkan sedikit madu sebagai pemanis nya.


14. Makan Sering Porsi Kecil

Salah satu faktor yang dapat memicu terjadiya penyakit sesak nafas adalah kurangnya perhatian untuk menjaga pola makan yang sehat dan teratur. Untuk itu disarankan pada setiap harinya, bagi pengidap sesak nafas harus mengatur waktu dan takaran pada sajian makanan, agar dapat mencukupi kebutuhan dan dapat membantu proses pencernaan berjalan dengan lancar. apabila anda tidak dapat mengontrol makanan yang masuk ke dalam tubuh, sistem pencernaan justru akan berjalan lambat untuk mencerna. Jadi disaat mengonsumsi makanan akan lebih baik sedikit namun sering, dibandingkan dengan makan banyak namun hanya sekali.

Baca Juga :



15. Teh Alami

Teh alami atau yang sering disebut dengan Green World Clear merupakan teh herbal yang mampu mengatasi berbagai macam penyakit terutama sesak nafas. Kandungan dalam teh akan membantu mengeluarkan kotoran yang mengendap di paru-paru serta mampu menjaga sistem organ pernafasan pada manusia. Mengonsumsi teh jenis ini setidaknya sehari sekali akan membantu meringankan penyakit sesak nafas.

16. Berhenti Merokok

Yang biasa kita lihat orang perokok paling banyak adalah kaum pria, sudah banyak perhatian dan larangan pada produk rokok sendiri akan bahayanya namun itu tidak menjadi masalah pada seorang perokok, justru malah menghiraukannya saja. Merokok dalam jangka waktu yang panjang membuat paru-paru menjadi kotor karna adanya tumpukan nikotin. 

Dengan begitu paru-paru akan rentan terkena penyakit sesak nafas, asma, hingga kanker paru-paru. Sebelum keluarga merasakan dampak asap rokok dan anda terkena penyakit tersebut ada baiknya untuk segera berhenti merokok secara perlahan sehingga penyakit dapat terhindar dan anda dapat menjaga orang orang sekitar yang anda sayangi.

17. Olahraga Secara Teratur

Bagi pengidap sesak nafas justru akan takut untuk berolahraga, mereka beranggapan bahwa dengan melakukan gerakan gerakan olahraga akan membuat tubuh menjadi lemas dan dapat memicu kambuhnya sesak nafas. Padahal dengan berolahraga yang baik dan benar akan membuat sesak nafas dapat diatasi, seperti bersepeda, berjalan santai, berlari kecil berkemungkinan akan membuat paru-paru bergerak  serta sistem kerja otot akan bekerja sesuai fungsinya kembali. Untuk itu disarankan minimal seminggu sekali harus melakukan olahraga, dengan melakukan olahraga yang ringan ringan.



Kondisi Darurat Pada Sesak Nafas


Datangnya sesak nafas bisa saja tanpa kita rasakan gejalanya terlebih dahulu, untk itu kita harus mewaspadai dan antisipasi akan kambuhnya dari penyakit ini. Apabila tubuh diserang sesak nafas anda dapat mengatasinya dengan menggunakan cara yang alami, namun jika sesak nafas tak kunjung reda segeralah meminta pertolongan medis seperti dokter. Karna jika tidak cepat dan sigap akan menimbulkan dampak buruk hingga kematian, Berikut adalah ciri ciri kondisi darurat pada penderita sesak nafas yang harus segera diberi pertolongan medis :

  • Berubahnya warna wajah disekitar mata dan bibir menjadi kebiruan
  • saat bernafas akan mengeluarkan bunyi karna adanya tekanan paru-paru 
  • penderita akan terlihat terngah-engah akbiat sulit mendapatkan udara untuk bernafas
  • Pengidap sesak nafas sulit untuk berkomunikasi dan dapat kehilangan kesadaran
  • mengalami demam disertai dengan batuk yang cukup parah
  • mengalami pembengkakan pada bagian kaki dan juga tangan



0 Response to "Cara Mengatasi Sesak Nafas Secara Alami Dan Cepat"